Sabtu, 29 Oktober 2011

3 Jenis bahan untuk alas tidur Hamster

SiteMap : Home » » 3 Jenis bahan untuk alas tidur Hamster



Sebarkan Artikel

1. Serutan Kayu

Serutan kayu sangat berguna untuk bedding kandang hamster, selain untuk penyerap urine, serutan kayu bisa dijadikan alas tidur yang hangat untuk hamster.

Walaupun ada beberapa orang yang tidak ingin menggunakan serutan kayu sebagai bedding kandang hamsternya dengan alasan terlalu berdebu sehingga menyebabkan mata hamster berair atau alergi, namun serutan kayu merupakan bedding yang praktis sebagai alas kandang hamster. Jadi pilihlah serutan kayu yang aman seperti yang dijual di banyak petshop. Serutan kayu lokal hanya sekitar Rp.4000 per bungkusan besar. Serutan kayu import dengan disertai merk bisa mencapai Rp.15.000.

Namun harus diwaspadai bila hendak memilih bedding ini...JANGAN memilih serutan kayu yang berasal dari kayu pinus...!!!

Juga JANGAN menggunakan serutan kayu yang dari hasil serutan tukang-tukang kayu / mebel. Karena serutan kayu itu tidak bersih dan banyak mengandung zat kimia seperti pelitur.
Kayu pinus beracun untuk bintang-binatang kecil seperti hamster, karena kayu pinus mempunyai kandungan dan aroma disinfektan yang tidak baik untuk pernafasan hamster. Serutan kayu import kebanyakan berasal dari kayu pinus, jadi bacalah dahulu deskripsi di plastik pembungkusnya sebelum membeli serutan kayu import yang bermerk. Serutan kayu import bermerk yang sudah terbukti aman adalah merk Vitakraft.

Jadi untuk lebih memudahkan Anda supaya tidak bingung bila hendak memilih bedding serutan kayu, pilihlah serutan kayu lokal yang sekisaran Rp.4000, karena biasanya serutan kayu pinus itu sangat mahal harganya.

2. Pasir Zeloit

Ukuran no.1 adalah ukuran pasir yang paling kecil dan halus hampir menyerupai bedak sehingga cocok untuk dijadikan pasir mandi hamster.
Ukuran no.2 adalah ukuran yang agak besar namun tidak sehalus dari yang ukuran pertama, sehingga cocok juga untuk menjadi bedding seluruh kandang.
Dan yang terakhir ukuran no.3 yang paling besar seperti kerikil-kerikil.
Saya menggunakan pasir Zeloit no.3 untuk bedding kandang hamster. Pasir Zeloit no.2 untuk toilet dan pasir mandi hamster.

Pasir Zeloit sangat ekonomis, karena tidak hanya sekali pemakaian. Pasir Zeloit dapat dicuci lalu dikeringkan sehingga dapat digunakan kembali menjadi bedding kandang hamster. Cara saya mencuci pasir Zeloit adalah dengan cara direndam di dalam air sambil di aduk-aduk sehingga kotoran feces dan bekas makanan seperti kulit biji bunga matahari dan kulit biji burung parkit (Bird Seed) mengambang. Lalu buang airnya dan lakukan dua kali lagi dengan cara yang sama sampai air sudah terlihat jernih.

Selanjutnya saya rendam pasir Zeloit yang sudah bersih dengan cairan untuk mengepel lantai yang mengandung disifektan seperti karbol, wipol, dan lain-lain. Disinfektan berguna untuk menghilangkan kuman dan bau pesing yang disebabkan oleh urine hamster. Diamkan selama 1 jam lalu bilas sampai bersih dengan membilasnya 2 kali lagi sehingga tidak berbau, baik itu bau pesing atau bau disinfektan-nya.

Lebih baik tidak menggunakan sabun seperti diterjen atau sabun cair untuk menghilangkan bau pesingnya. Karena sisa sabun sangat susah dikeluarkan dari dalam pasir, namun bila Anda hendak menggunakan diterjen atau sabun, Anda harus membilasnya berkali-kali supaya kandungan sabunnya bisa benar-benar hilang. Setelah itu dijemur.

Gunakan wadah yang lebar dan datar untuk memudahkan proses pengeringan, namun bila Anda ingin pasir Zeloit yang Anda cuci cepat kering, Anda bisa mengsangrai dengan menggunakan kompor hingga kering.

3. Tissue

Tissue juga dapat dijadikan bedding. Namun tissue mahal harganya. Jika hendak menggunakan tissue sebagai bedding gunakan tissue yang tidak berbau wangi-wangian. Jadi gunakan tissue roll toilet karena murah dan bebas parfum.

Saya menggunakan tissue hanya di dalam nesting hamster untuk alas tidur. Hamster sangat senang dengan tissue, karena tissue halus dan hangat sehingga sangat nyaman untuk hamster. Jika anda perhatikan, hamster Anda pasti langsung membawa tissue-tissue yang anda letakkan di dalam kandang untuk diatur sebagai alas tidurnya.

Bedding serutan kayu dan tissue berguna untuk menghangatkan badan hamster. Pasir Zeloit berguna untuk mendinginkan badan hamster bila suhu udara agak panas. Jadi bisa digunakan ketiganya dalam satu kandang. Tapi saya secara pribadi hanya menggunakan pasir Zeolit dan tissue. Saya menggunakan pasir Zeloit no.3 untuk bedding kandang, pasir Zeloit no.2 untuk toilet dan bathing hamster serta tissue hanya di dalam nestingnya. Bila udara dingin sekali seperti musim hujan saya tambahkan tissue dengan meletakkannya di depan nesting, hamster saya nantinya akan membawa semua tissue ke dalam sehingga nesting bisa menjadi sangat hangat dan empuk.


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Postingan Terkait Lainnya: